-->

Mubesda Digelar, Aswin Lumintang Terpilih Secara Aklamasi Sebagai Ketua IWO Kota Manado

Saturday, July 06, 2024, 12:40:00 PM WIB Last Updated 2024-07-06T04:40:58Z



Newsblessing.com. MANADO - Musyawarah Bersama Daerah (MUBESDA) Ikatan Wartawan Online (IWO) Kota Manado di Aula PDAM Wanua Wenang Manado, Jumat (5/7/2024)


Rapat dipimpim langsung Ketua Wilayah IWO Provinsi Sulut, Jeane Rondonuwu didampingi Ferry Londok dan Feiny Sambuaga selaku pemegang mandat, dan Yanes Pongoh yang memimpin seluruh tahapan Mubesda.



Maksud dan tujuan Mubesda dilaksanakan dalam rangka pemilihan Ketua Daerah IWO Kota Manado. 


Sebelum dilaksanakannya pemilihan nama Aswin Lumintang disebut sebagai calon satu-satunya Ketua Daerah IWO Kota Manado.


Dalam pemilihan secara aklamasi Aswin Lumintang terpilih sebagai Ketua Daerah IWO Kota Manado. Kemudian dilanjutkan dengan visi-misi yang disampaikan Aswin dimana jika ia terpilih sebagai Ketua IWO Kota Manado, ia akan berjuang bersama teman-teman.


“Dengan terbentuknya kepengurusan yang baru, tentunya yang perlu kita perjuangkan yaitu melaksanakan pelatihan Uji Kompetensi Wartawan (UKW) muda, madya dan utama. Dengan adanya pelatihan ini, sebagai jurnalis kita akan lebih profesional, dan kita akan semakin di hargai,” ucap Aswin.


Adapun Aswin berharap untuk kedepannya, ia ingin agar teman-teman berjuang bersama dengannya. “Tujuannya sebagai jurnalis kita saling membantu satu dengan yang lainnya. Dan jika sudah terbentuk dan berjalan dengan baik, maka kita akan melakukan kegiatan sosial yang bersifat kemanusiaan,” terangnya.


Setelah itu dilanjutkan dengan pembentukan tim formatur yang dipimpin Aswin, dan untuk nama-nama yang ada dalam struktur yaitu Raymond Legi sebagai Wakil Ketua, Ferry Londok sebagai Sekretaris, Yanes Pongoh sebagai Wakil Sekretaris, Deasy Holung sebagai bendahara, dan Friska Tewu sebagai Wakil Bendahara.


Serta beberapa nama lain yang masuk dalam kepengurusan yakni David Kusuma, Andrew Pattymahu, Martino Limpong, Rahman Kasim, Mekar Salindeho, dan beberapa wartawan lainnya. (Olvie)

Komentar

Tampilkan

Terkini